Langsung ke konten utama

Teori Dasar Akuntansi Part 1

PENGERTIAN AKUNTANSI
American Accounting Association (AAA)
Accounting is the process of identifying, measuring and communicating economic information to permit information judgement and decision by user of the information. Akuntansi adalah proses mengidentifikasi, mengukur dan melaporkan informasi ekonomi untuk memungkinkan adanya penilaian dan pengambilan keputusan yang jelas dan tegas bagi mereka yang menggunakan informasi tersebut.

American Institute of Certified Public Accountants (AICPA)
Accounting is the art of recording, classifying, and summarizing in a significant manner and terms of monay, transaction and event which are, in part at least, of financial character and interpreting the result there of.  Akuntansi adalah seni pencatatan, penggolongan, peringkasan yang tepat dan dinyatakan dalam satuan mata uang, transaksi – transaksi dan kejadian-kejadian yang bersifat financial dan penafsiran hasil-hasilnya.

Akuntansi ditinjau Dari Proses
Akuntansi adalah suatu proses pencataatn, penggolongan, peringkasan, pelaoran dan penganalisa data keuangan organisasi

Akuntansi Ditinjau Dari Hasil Akhir/Tujuan
Akuntansi adalah suatu pencatatan yang mampu memberikan informasi berupa data yang akutrat (ekonomi) yang digunakan sebagai dasar pengambilan keputusan serta penentuan arah kebijakan suatu entitas perusahaan/organisasi.





SEJARAH AKUNTANSI
  Akuntansi dimulai sejak manuasia mengenal uang sebagai alat pembayaran dan membuat catatan. Pada awal abad XV muncul naska-naskah mengenai pelajaran akuntansi di Italia dengan menggunakan angka Arab. Pada akhir abad XV terbit buku pertama di Italia hasil karya Lucas Pacioli (bapak Akuntansi) 1494 yang berjudul ‘Summa De Arithmatica, geometrica et Proportionalita”. Buku tersebut membahas tetang akuntansi dan menjadi tonggak sejarah dibidang akuntansi. Di dalam salah satu babnya membahas tentang “Tractatus de Computist el Scriptorio” yaitu cara-cara pembukuan dengan berpasangan (Double Bookeping) yang sampai saat ini masih banyak digunakan.Hasil karya lucas pacioli menyebar ke Eropa Barat dan dikembangkan oleh pengarang-pengarang baru. Sehingga timbullah beberapa system yang namanya disesuaikan dengan nama masing-masing. Contohnya system belanda (Anglo saxon).
Akuntansi berbeda dengan pembukuan. Pembukuan atau tata buku adalah sutu seni pencatatan, pengelompokan dan pengikhtisaran. Adapun akuntansi lebih luas cakupannya daripada pembukuan. Mengapa demikian ? karena pembukuan sebagian dari akuntansi. Dalam perkembangan akuntansi, beberapa Negara di Eropa Barat memisahkan “pembukan “ dari pelajaran “akuntansi dalam arti luas”.
Perkembangan akuntansi di Dunia :
Tahun 1775 : Diperkenalkan pembukuan Single Entry dan Doble entry.
Tahun 1800 : Masyrakat menjadikan neraca sebagai laporan utama yang digunakan    dalam perusahaan.
Tahun 1825 : Mulai dikenalkan pemeriksaan keuangan (Financial Auditing).
Tahun 1850 : Laporan Laba/rugi menggantikan posisi neraca sebagai laporan   keuangan yang dianggap lebih penting.
Tahun 1900 : Di USA mulai diperkenalkan Sertifikasi profesi yang dilakukan melalui ujian yang dilaksanakan secara nasional.
Tahun 1925 : Mulai dikenalkan teknik analisis biaya, akuntansi untuk perpajakan, akuntansi pemerintahan, serta pemngawasan dana pemerintah. System akuntansi manual beralih ke system EDP dengan dikenalkannya “punch Card Record “.
Tahun 1950 s/d 1975 : pada periode ini akuntansi sudah menggunakan computer untuk pengolah data . lalu, sudah dilakukan Perumusan Prinsip Akuntansi (GAAP). Hingga perencanaan manajemen mulai diperkenalkan.
Tahun 1975 : total system review yang merupakan metode pemeriksaan efektif muali dikenal. Dan social akuntansi menjadi isu yang membahas transaksi perusahaan yang mempengaruhi lingkungan masyarakat.

Perkembangan akuntansi di Indonesia, akuntansi mulai diterapkan pada tahun 1642, akan tetapi bukti yang jelas terdapat pada pembukuan Amphioen Societeit yang berdiri di Jakarta sejak tahun 1747. Selanjutnya akuntansi berkembang di Indonesia setelah UU Tanam Paksa dihapuskan pada taahun 1870. Jjal ini mengakibatkan munculnya para pengusaha swasta Belanda yang mennanamkan modalnya di Indonesia.
Standar akuntansi Internasional Di Indonesia :
Tahun 1974 : Indonesia mengikuti standar Akuntansi American yang dibuat oleh IAI (Prinsip akuntansi).
Tahun 1984 : Prinsip akuntansi di Indonesia ditetapkan menjadi Standar Akuntansi.
Tahun 1984 : Standar akuntansi Indonesia mengikuti standar yang bersumber dari IASC (Internatinal Accounting Standard committee).
Tahun 1994 : IAI sudah menngikuti IASC/IFRS.
Tahun 2008 : diharapkan perbedaan PSAK dan IFRS dapat diselesaiakan.
Tahun 2012 : ikut  IFRS sepenuhnya ?

BIDANG – BIDANG AKUNTANSI
Akuntansi Keuangan (akuntansi umum0
Bidang akuntansi yang mempelajari transaksi keuanggan khusus seperti hutang (kewajiban), perubahan asset maupun modal perusahaan.
Tujuan utamanya adalah menyajikan data dari setiap terasaksi keuangn yang terjadi pada periode tertentu serta membuat laporan keuangan.

Akuntansi Manajemen
Kebalikan dari akuntansi keuangan , karena akuntansi ini focus penyajian data pihak dalam. Jadi akuntansi manajemen merupakan cabang akuntansi yang secara khusus untuk membantu pihak internal perusahaan (manajemen) dalam menentukan kebijakan.

Akuntansi Biaya
Salah satu cabang akuntansi yang berhubungan dengan perancangan, penetapan dan pengendalian biaya produksi. Akuntansi biaya sangat dibutuhkan di perusahaan manufaktur yang memproduksi bahan mentah menjadi barang jadi. Sehingga di perlukan efisiensi yang maksimal guna meningkatkan laba perusahaan.

Akuntansi Pemeriksaan
Bidang akuntansi yang secara khusus aktivitasnya berupa pemeriksaan atas alporan pencatatan akuntansi secara independen dan tanpa adanya tekanan dari pihak manapun. Pihak yang melakukan audit disebut auditor yang tentu saja bekerja secara independen.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Sendu dalam Sembab

Ma lam telah menggugurkan senja yang begitu indah Padanya; ia hanya berkutip dalam tepian hampa Menyisakan perempuan sendu dalam titisan malang Yang tersisa.... Hanyalah tatapan kosong Perjalanan hampa yang tiada tara Langkahnya terseok seok meniti kebenaran hakiki Menuju pada keabadaian yang suci Padanya; Pilu selalu hadir Sekucur tubuhnya begitu dingin Sendunya; Dia perempuan kuat Berjuang melawan deritanya Berjuang menahan kesakitan kesakitan yang sungguh diluar nalar Karir dan segala masa depannya sedang ia rangkul dengan kerasnnya. Dia perempuan yang masih lemah... Tak ada lagi yang sanggup melihatnya bersedih Tak ada lagi yang ingin menjumpainya dalam kemalangan Tak ada lagi yang mengharapkan tetesan air matanya Emge; 21 .14  

Tanpa Syarat

Hai orang baik. Apa kabar? Aku minta maaf karena pernah melukaimu begitu dalam, Membuatmu tak lagi bertahan dengan kisah yang pernah kita mimpikan untuk berakhir bahagia. Sebenarnya, Masih banyak hal yang belum sempat kuucapkan padamu, namun kita terlanjur dipisahkan oleh keadaan. Orang baik, Terima kasih telah membalas dendam dengan cara menghilangkan jejakmu dari pandanganku. Aku tahu,  Kamu hanya ingin memulihkan hati dengan tidak menampakkan dirimu dihadapanku lagi, aku paham. Satu hal, Jika saja engkau sempat membaca ini, aku sedang tersenyum untukmu. Aku tidak akan mungkin memintamu untuk kembali lagi bersamaku, karena aku masih sangat-sangat sadar diri bagaimana aku pernah membuatmu jatuh sejatuh-jatuhnya dulu. Kamu baik-baik ya, Aku yakin dia yang saat ini mendampingimu adalah pribadi yang jauh lebih baik dariku, meskipun katamu tidak ada orang yang lebih baik dariku. - Agustus, 2021🕊️

Unknown

Yang selalu dinanti kehadirannya.. Yang selalu diharapkan kesuksesannya.. Namun selalu menjadi beban bagi dirinya sendiri.. Enam huruf yang menyatu menjadi satu kata yaitu "SULUNG" Yah... Sulung Kalung yang disematkan dilehernya begitu tebal Beban yang terpikul dipundaknya sungguh berat Pikiran yang menggerogoti jiwanya begitu banyak Hingga kini... Si sulung begitu kritis menilai berbagai kekurangan Sampai suatu saat dia lupa bahwa kita menjajaki dunia yang tak sempurna, di isi oleh orang yang sempurna tetapi dengan entengnya menuntut sebuah kesempurnaan. Everybody's struggling, hardly. So, let's make it easier for one and another. Sulung, sindrom, dan bungsu adalah anugerah terindah dari sang Khaliq. Peran dan tugas dengan porsi yang sama.. di junjung sama-sama... 22.04 M.G